Kamis, 23 Oktober 2025
Editor : Tim Media SMAN 1 Tanjung
Tanjung— Pada Kamis, 23 Oktober 2025, OSIS Divisi Keagamaan
Buddha menggelar Lomba Pelafalan Dhammapada di SMA Negeri 1 Tanjung. Kegiatan
ini dihadiri oleh 2 orang juri, yaitu Sacca Handika S.Ag., Penyuluh Agama
Buddha Kementerian Agama Kabupaten
Lombok Utara dan Kartono S.Ag., Staff Pendis Kementerian Agama Kabupaten Lombok
Utara, 20 peserta Lomba Dhammapada serta para guru SMA Negeri 1 Tanjung.
Kegiatan diawali dengan sambutan dari Wakil Kepala Sekolah Bidang
Kesiswaan yaitu Dra. Mufrikhatul Walidaini dan Ketua Panitia Nikita Dwi
Hartini.
Kegiatan dilanjutkan dengan lomba pelafalan Kitab Suci Dhammapada.
Tujuan diadakannya lomba ini yaitu untuk meningkatkan pemahaman dan penghayatan
nilai-nilai moral Buddhis, seperti kebajikan, kedamaian, dan kebijaksanaan.

.jpeg)
.jpeg)




Tidak ada komentar:
Posting Komentar